Para juri terkemuka dalam kompetisi ini adalah Josu Elberdin Badiola, Nicole Corti, Miguel Ángel García Cañamero, Gary Graden, María Guinand, Oleksii Shamrytskyi dan Dario Tabbia.
Dengan kriteria penilaian meliputi teknik vokal, pengucapan, interpretasi, hingga ekspresi artistik, TRCC berhasil memukau para juri dan mengumpulkan nilai tertinggi sebanyak 468 atau 93,60 dari total penilaian.
Peserta kompetisi kategori paduan suara anak lainnya dari Korea Selatan, Latvia, Afrika Selatan, Lithuania dan China.
Seorang warga Basque yang menyaksikan penampilan TRCC menyatakan rasa kagumnya. “Mereka semua menyanyi dengan hati,” ujar Maria Gonsalvez.
Maestro Avip Priatna yang juga direktur musik The Resonanz Music Studio mengungkapkan, prestasi ini adalah bukti dedikasi dan kerja keras semua pihak yang terlibat mulai dari para penyanyi muda, pelatih, serta dukungan dari keluarga.