KOTA CIREBON – Bedanews.com – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Cirebon terus membekali warga binaannya dengan keterampilan kewirausahaan.
Melalui program Bimbingan Kegiatan (Bimgiat), para warga binaan kini mendapatkan pelatihan membuat berbagai produk kerajinan tangan dari rotan sintetis.
Produk yang dihasilkan pun beragam, mulai dari tas jinjing, tempat kosmetik, pot bunga, tempat tisu, tempat aqua gelas, tempat sendok garpu, tempat pulpen, piring, hingga tong sampah.
Produk-produk ini diharapkan dapat menjadi peluang usaha bagi warga binaan setelah mereka kembali ke masyarakat.
Kepala Rutan Kelas I Cirebon, Redy Agian, melalui Kasi Pelayanan Tahanan, Ahmad Sayuti, menjelaskan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari upaya pembinaan agar warga binaan memiliki keterampilan yang bermanfaat.