Pacitan – bedanews.com – Jelang malam pergantian tahun baru 2024, Dandim 0801/Pacitan, Letkol Inf Roliyanto, S.I.P, M.I.P bersama jajaran Forkopimda melakukan pemantauan di beberapa pos pengamanan yang tersebar di wilayah Kab. Pacitan, Minggu (31/12/2023).
Mengawali kunjungannya, rombongan Dandim 0801/Pacitan beserta jajaran Forkopimda berangkat dari Pendopo Kab. Pacitan Jl. Jaksa Agung Suprapto No.08 Pacitan menuju Pos Pam Terminal Pacitan, Pos Pam Pantai Teleng Ria dan Pos Pelayanan Alun-Alun Pacitan.
Kunjungannya di beberapa Pos Pam dan Pos Yan tersebut selain untuk mengecek secara langsung kesiapan personil dan materiil dalam melaksanakan pengamanan, juga memastikan kondusifitas di wilayah Kab. Pacitan jelang puncak perayaan malam tahun baru 2024.