“Syukur Alhamdulillah acara Futuristik 2024 berjalan lancar. Kami sangat mengapresiasi kerja keras tim panitia yang melibatkan banyak siswa, mendorong kolaborasi dan membangun kekompakan,” katanya kepada awak media pada acara puncak Futuristik 2024.
Kepala Sekolah menambahkan, kegiatan Futuristik 2024 juga menjadi sarana untuk memperkenalkan SMAN 8 Kota Tangerang kepada masyarakat luas, memperkenalkan bakat siswa, dan memperkuat citra sekolah.
“Semoga SMAN 8 Kota Tangerang semakin dicintai masyarakat dan banyak orang tua yang menyekolahkan anaknya ke SMAN 8 Tangerang,” ujarnya.
Renjiro, Ketua Pelaksana Futuristik 2024 mengatakan, acara Futuristik ini berlangsung selama dua bulan dengan berbagai kegiatan seperti lomba debat, turnamen futsal, basket, serta pertunjukan tari tradisional dan modern tingkat sekolah se-Kota Tangerang.