BANDUNG, BEDAnews – Puluhan orang tampak sibuk mengemas berbagai macam jenis sayuran di bangunan bergaya container look berwarna silver berdiri di Jalan Lapang Nomor 27 Cipangisikan RT 02/07 Desa Warnasari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung.
Di bangunan bernama Bangsal Bernard Tani, setidaknya ada 25 orang sedang menyortir sayur berdasarkan tiga tingkatan, yaitu Grade 1 untuk didistribusikan ke retail, Grade 2 untuk grosir dan Grade 3 untuk produk olahan. Sayur-sayur berkualitas premium itu berasal dari hasil panen anggota kelompok Bernard Tani yang sudah berdiri sejak 2014.
Ketua Kelompok Tani Bernard Tani Pipit Candra mengatakan, saat ini ada lebih dari 50 petani yang sudah bergabung sebagai anggota kelompoknya. Adapun luas lahan budidaya hortikultura kelompok mencapai 60 hektare yang tersebar di empat desa di Kecamatan Pangalengan, yaitu Warnasari, Margaluyu, Sukaluyu, dan Pulosari.