KAB. BANDUNG || bedanews.com — Untuk menangani fenomena sosial keberadaan anak jalanan (anjal) dan anak punk tidak bisa hanya mengandalkan salah institusi saja, dikatakan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bandung, H. Kawaludin, Jum’at 2 Desember 2022, diruangannya, harus ada rasa kebersamaan yang melibatkan berbagai pihak agar bisa maksimal dalam pelaksanaannya.
Kawal optimis permasalahan sosial tersebut bisa teratasi dan Kabupaten Bandung bisa bersih dari keberadaan anjal dan anak punk. Kunci keberhasilan untuk mengatasinya adanya rasa saling mendukung satu sama lain. Karena masalah sosial merupakan tanggung jawab bersama.
Peran ulama atau tokoh agama, peran pemuda, tokoh masyarakat, semua mempunyai tanggumg jawab dalam permasalahan ini, “Namun yang lebih prioritas adalah peran keluarga,” katanya.