CIMAHI,BEDANews.com — Yayasan Buddha Tzu Chi Bandung bekerjasama dengan Kodim 0609/Cimahi, salurkan bantuan sosial berupa beras dan masker bagi masyarakat terdampak untuk wilayah Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB). Jumat (30/4/21).
Relawan komite yayasan Buddha Tzu Chi Bandung Rosaline menyebut, bantuan untuk kedua wilayah tersebut sebanyak 16 ribu paket. Masing-masing wilayah mendapatkan 5300 paket, berupa beras dan masker.
“Saya merasa terharu sekaligus bahagia, karena kegiatan kami banyak didukung oleh berbagi pihak, diantaranya Kodim 0608/Cimahi. Semoga silahturahmi ini bisa terus terjaga dan bantuan yang kami berikan bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan.” Ucapnya, saat di temui, di Makodim 0609/Cimahi jalan Gatot Soebroto, Kota Cimahi.
Sementara, Dandim 0609/Cimahi Letkol Kav. Tody Wahyudi membenarkan pihaknya diminta yayasan Buddha Tzu Chi, untuk membantu menyalurkan bansos di dua wilayah hukum Kodim 0609/Cimahi.
“Alhamdulillah, kami kembali diberikan kepercayaan kali ini oleh yayasan Bunda Tzu Chi. Bantuan yang nanti akan didistribusikannya di kedua wilayah itu,” tegas Tody.
Tody memastikan, akan menyampaikan bantuan tersebut kepada mereka yang benar-benar membutuhkan, terutama bagi mereka yang belum pernah mendapatkan bantuan sosial dari pihak manapun.
“Kami sudah memiliki data, karena sebelumnya kami sudah melakukan pendataan oleh Bhabinsa bersama pihak RT dan RW setempat,” tandasnya.
Nantinya, lanjutnya, Bhabinsa yang bertugas menyalurkan harus sesuai dengan data yang dimiliki. Terutama, masyarakat yang belum pernah mendapat bantuan dari manapun dan miskin baru.
“Sesuai data kami, ada sebagian kecil masyarakat yang belum tersentuh atau mungkin, maaf, ada orang miskin baru karena gara-gara Covid-19 ini,” sebutnya.
Namun, ia mengaku tidak semua wilayah di KBB bisa menerima bantuan. Sebab, bantuan sebanyak 5300 paket tersebut, hanya cukup untuk lima Kecamatan yang meliputi 43 desa. Berbeda dengan Kota Cimahi yang hanya tiga Kecamatan dan 15 Kelurahan.
Tody berharap, mereka yang akan berjuang menyalurkan bantuan, diberikan kemudahan dan kelancaran hingga sampai kepada penerimanya.(Hen)