Beberapa langkah yang dilakukan KAI Daop 2 Bandung antara lain:
1. Perawatan Geometri Rel
KAI Daop 2 Bd melakukan perawatan geometri rel secara rutin guna memastikan kondisi lintasan dalam keadaan optimal. Hal ini bertujuan untuk menghindari kemungkinan terjadinya gangguan teknis akibat perubahan struktur tanah yang dapat dipengaruhi oleh cuaca ekstrem.
2. Normalisasi Saluran Air
Pembersihan dan normalisasi saluran air di sepanjang jalur rel dilakukan untuk mencegah genangan atau banjir yang dapat mengganggu operasional perjalanan kereta api.
3. Penjagaan 24 Jam di Daerah Pantauan Khusus
Tim penjaga jalur telah disiagakan selama 24 jam di beberapa daerah pantaun khusus dengan potensi longsor, banjir, dan gogosan. Hal ini untuk memastikan bahwa setiap perubahan kondisi jalur dapat segera ditangani guna mencegah potensi gangguan perjalanan.