PURWAKARTA, BEDAnews – Tubagus Ace Hasan Syadzily (Kang Ace) Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Jawa Barat mengatakan, Golkar di Purwakarta Insyaallah, tetap akan menang nomor 1 di Tahun 2024 karena sejatinya dan sejarahnya Golkar di Purwakarta selalu menang, saat ini kekompakan dan soliditas terjaga dan ditingkatkan demi meraih kemenangan. Hal itu disampaikannya usai melantik Anne Ratna Mustika, sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar, Kabupaten Purwakarta, periode 2023 – 2025, Minggu (10/
9/2023) di Resort Giri Tirta Kahuripan, Taringgul Tonggoh, Wanayasa, Purwakarta.
Menurutnya, kalau dilihat dari dulu Golkar di Purwakarta menjadi pemenang nomor 1, Tahun 2004 Golkar Pemenang, Tahun 2009 Golkar Pemenang, Tahun 2014 Di Purwakarta, Golkar Pemenang, dan Insyaallah di tahun 2024 Golkar akan menang,” ucapnya.