BANDUNG, BEDAnews.com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Peduli kota Bandung, salurkan bantuan untuk korban banjir di Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Sabtu malam (25/1/2020).
Tim PWI Peduli Kota Bandung di antaranya Abud Heryanto (Ketua), Dudy Supriyadi (Wakil ketua), Herri Gunawan (Sekertaris), Miftahul Akmal (Bendahara), Elly Susanto, Sandi Deka Rochmana, M. Kustandi, Herly, Topan dan Ade, menyerahkan bantuan di antaranya berupa mi instan, air mineral, sarung, busana layak pakai dan makanan ringan.
Bantuan tersebut dititipkan kepada Asep Sasa Kuswaya (35), warga (RW) 07 Sapan Bunut untuk selanjutnya dilsalurkan kepada warga lainnya. Dusun Bunut Sapan RW 07 Desa Tegalluar merupakan salah satu daerah di kabupaten Bandung yang terdampak banjir cukup parah pada tahun ini.











