Bandung-bedanews.com
Melaksanakan puasa Ramadhan bagi orang beriman. Bukan saja membentuk kekuatan spiritual, emosional dan intelektual. Namun, juga berpengaruh luar biasa bagi kesehatan manusia.
Program Semarak Ramadhan Fakultas Sains dan Teknologi (SERASI) UIN Bandung, (13/04/2022) secara virtual menampilkan Dr. dr. H. Hanny Ronosulistyo, SP. OG(K), MM., FISQua.
Dengan moderator wakil Dekan III FST, Dr.Aep Saepuloh, M.Si. Dia menyingkap keajaiban-keajaiban puasa ramadhan bagi kesehatan.
Menurut dr. Hanny, memang benar penyakit-penyakit ditentukan oleh Gen, terutama Gen-gen dominan. Apabila penyakit tersebut diatur dalam Gen Dominan, maka kemungkinan besar penyakit tersebut akan diekspresikan kepada keturunan selanjutnya.
Namun,lanjut Ia, beberapa tahun terakhir, telah ada faktor lain yang menjelaskan mengenai ekspresi gen, yaitu Epigenetik. Epigenetik yaitu studi mengenai perubahan fenotipe atau ekspresi genetika yang disebabkan selain oleh perubahan sekuens DNA dasar, termasuk kebisaaan (lifestyle) dan lingkungan (environment).