Purwakarta, BEDAnews – Ketua Pengadilan Negeri Purwakarta Kelas IB Hasanudin, S.H.,M.H melantik dan mengambil sumpah jabatan Nina Yayu Maesaroh.SH.,MH sebagai Panitera Muda Pidana PN Purwakarta.
Nina Yayu Maesaroh, SH.,MH sebelumnya menjabat Panitera pada Pengadilan Negeri Bandung. Acara pelantikan dilaksanakan di Ruang Cakra Pengadilan Negeri Purwakarta Kelas IB pada Jumat 18/11/2022.
“Saya berharap Panitera Muda Pidana yang baru dapat bersinergi dalam menjalankan tugas di tempat yang baru, ” ujar Ketua PN Purwakarta Hasanudin, SH., MH.
Acara yang dihadiri para hakim dan pegawai PN Purwakarta serta tamu undangan dari Pengadilan Negeri Bandung Kelas IA Khusus berlangsung dengan khidmat sesuai protokol kesehatan.
Prosesi kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Himne Mahkamah Agung, dilanjutkan dengan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan.
Related Posts

JDIH DPRD Kota Cimahi

LPKL

BEDA Itu pilihan

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA
