CIMAHI , BEDANews.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi menggelar Upacara Pelantikan Dan Pengukuhan 250 pejabat struktural dan pejabat fungsional yang diberikan tugas tambahan dan 20 Pejabat Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (P3K), sehingga total berjumlah 270 orang. Upacara pelantikan dan pengukuhan tersebut dipusatkan di Aula Gedung A Komplek Perkantoran Pemkot Cimahi pada Jum’at (11/06/2021).
Pelantikan dan pengukuhan tersebut dilakukan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Letkol Inf. (Purn.) Ngatiyana dan dilaksanakan secara bersamaan melalui media elektronik (teleconference) di lima tempat lainnya, yaitu Selasar Gedung B Pemkot Cimahi, Kantor Kecamatan Cimahi Utara, Kecamatan Cimahi Tengah, Kecamatan Cimahi Selatan dan Aula Gedung Cimahi Techno Park.