Pacitan – bedanews.com – Pagi ini, Kolonel Pas RH. Aritonang (Danwingdik 400/Matukjur) secara resmi menutup Latihan Berganda Siswa Semaba PK Pria TNI- AU A-52 TA. 2023 Skuadron Pendidikan 402 lanud Adi Soemarmo.
Kegiatan yang dilaksanakan di salah satu tempat pariwisata di wilayah kabupaten pacitan yaitu pantai teleng ria di ikuti oleh 489 siswa Semaba PK Pria TNI- AU A-52, Minggu (03/03/24).
Saat dikonfirmasi oleh awak media, Danwingdik 400/Matukjur menyampaikan, selamat kepada siswa dan pelatih yang telah melaksanakan kegiatan dengan baik, aman dan lancar sesuai dengan yang diberikan lembaga pendidikan latihan ini menjadi cambuk dan motivasi siswa di lembaga pendidikan.
Lebih lanjut, Kolonel Pas RH. Aritonang berpesan Kepada seluruh siswa, untuk tetap semangat dalam melanjutkan pendidikan lanjutan nantinya bisa diterapkan di Satuan masing-masing menjadi prajurit yang tangguh di segala Medan dan dapat mengaplikasikan dilapangan dengan baik.