Beberapa jejak pembangunan yang ditinggalkan juga tak luput dari apresiasi, seperti peningkatan layanan kesehatan dan pendidikan, revitalisasi infrastruktur, pengembangan Desa wisata, serta penguatan sektor pertanian dan UMKM.
Semua itu, menurut Budi Azhar, adalah buah dari kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas.
Ucapan selamat juga ditujukan kepada Drs. H. Asep Japar, MM dan H.Andreas, SE, Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi periode 2025–2030.
Budi Azhar mengingatkan bahwa, amanah rakyat yang diemban pada tanggal 20 Februari 2025 bukanlah hal yang ringan, melainkan penuh tantangan dan hambatan, namun, dirinya meyakini bahwa dengan niat yang tulus, tekad yang kuat, serta sinergi seluruh stakeholder, Kabupaten Sukabumi akan terus melaju menuju daerah yang maju, unggul, berbudaya, berkah, dan mampu berdaya saing, ungkapnya.