BANDUNG, BEDAnews – Masalah sampah, bencana alam seperti banjir terakhir kali ini melanda wilayah Kota Bandung yang memiliki sebutan Ibu Kota Provinsi, Kota Kembang atau bahkan sebagai Parisj van Java. Musibah tahunan ini menimbulkan derita masyarakat dengan munculnya timbunan sampah, banjir yang melanda pemukiman penduduk dan genangan air di jalan umum dalam kondisi genangan yang cukup tinggi. Akibatnya ? Terganggunya mobilitas masyarakat rumah-rumah terendam air dan lalulintas di jalan-jalan juga terhambat.
Upaya mengatasinya ? Warga jadi pusing 10 keliling. Demikian pula aparat Pemerintah Kota Bandung. Namun aparat pemerintah tetap tidak tinggal diam.
Salah satu dinas yang amat terkait dengan masalah ini Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung yang saat ini ada di bawah komando Dudi Prayudi, Kepala Dinas LHK Kota Bandung tidak tinggal diam walau masalah ini bukan hanya urusan Dinasnya.