KAB. BANDUNG || bedanews.com — Kali ini Badan Intelijen Negara (BIN), melaksanakan kegiatan Vaksinasi Massal di halaman Masjid Al Hikmah di Kampung Cikoneng Desa Bojongsoang Kecamatan Bojongsoang sebagai upaya untuk memenuhi target prioritas mencegah masyarakat dari ancaman pendemi covid 19.
Peserta vaksinasi, dikatakan salah seorang anggota BIN terlihat sangat antusias sekali. Hal ini menggambarkan kalau masyarakat Kabupaten Bandung sudah menyadari pentingnya di vaksin.
“Alhamdulillah melihat itu kami merasa bahagia sekali. Mudah-mudahan hal ini menjadi motivasi bagi warga lainnya untuk mau di vaksin,” katanya di lokasi, Sabtu 1 Oktober 2022.
Sementara salah seorang tokoh masayarakat Kampung Cikoneng, H. Dadang, menyatakan rasa syukurnya atas banyaknya warga yang bersedia untuk di vaksin.
Menurutnya, dengan di vaksin akan ada keleluasaan bagi masyarakat untuk beraktivitas di luar rumah. “Namun jangan sampai karena sudah di vaksin kita hilang kewaspadaan dan tidak menerapkan protokol kesehatan,” ujar Dadang.
Apalagi lokasi kegiatan vaksin itu ada di 4 lokasi, selain di Cikoneng, yaitu Desa Kamasan Kecamatan Banjaran, Desa Bandasari Kecamatan Cangkuang, dan Desa Jagabaya Kecamatan Cimaung, Dadang meyakini, akan secepatnya ada pemerataan vaksinasi bagi masyarakat.***