Timika, bedanews.com – Wujud kepedulian terhadap perkembangan anak-anak dan balita di wilayah binaan, anggota Koramil 1710-07/Mapurujaya dipimpin Danramil Kapten Inf Hely Sukmajaya melaksanakan kegiatan pengecekan serta pembagian PMT (Pembagian Makanan Tambahan) bagi anak-anak dan balita guna menurunkan angka stunting di Wilayah Kp. Muare, Distrik Mimika Timur, Kab. Mimika, Senin (15/04/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Danramil dan Babinsa mengecek serta memberikan dan menyalurkan bantuan kepada anak stunting asupan penambahan gizi berupa telur dan bubur kepada anak-anak.
Danramil mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi atas kebijakan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dimana salah satu cara untuk menurunkan anak stunting yaitu dengan cara pemberian makanan tambahan kepada anak-anak yang kurang asupan makanan yang bergizi. “PMT ini diberikan kepada warga yang mempunyai anak termasuk kategori stunting secara bertahap maupun anak-anak lain, berupa makanan telur, sayur, bubur kacang hijau dan buah pisang,” ungkapnya.