Enjang Tedi juga berkoordinasi dengan Biro Hukum BP2MI pusat untuk mengambil langkah langkah yang sesuai dengan peraturan hukum yang berlaku. Kemudian, sebagaimana informasi dari BP2MI, Enjang Tedi pun mendampingi keluarga Ela untuk menyampaikan laporan ke Polres Garut.
Tidak sampai disana, Enjang Tedi juga melaporkan kejadian yang menimpa Ela tersebut kepada Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil disela sidang parpurna DPRD Jawa Barat sampai akhirnya Pemprov Jabar dan Pemda Garut juga turut serta membantu. Selain itu, Enjang Tedi juga berkomunikasi dengen Kementerian Luar Negeri terkait apa yang dialami Ela Lastari.
Enjang tedi terus melakukan koordinasi dengan BP2MI, KBRI dan pihak terkait lainnya untuk mengawal kasus ini, sehingga akhirnya pada bulan Juni lalu, Ela Lastari ditemukan kepolisian Riyadh dari penyekapan di rumah majikannya dan diselamatkan di tempat penampungan pemerintah Saudi di Dammam.