BANDUNG, BEDAnews.com – APBD Provinsi Jawa Barat tahun anggaran 2021 yang baru saja disahkan dan saat ini sedang dievaluasi pihak kemendagri, dari alokasi besaran anggaran belanja yang mencapai angka Rp.44 triliunan lebih, terdapat alokasi bantuan untuk anggaran bagi Pendidikan Menengah Universal yang meliputi SMA/SMK sederajat bagi swasta dan negeri.
Hal ini diungkapkan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Oleh Soleh usai rapat paripurna di DPRD Jabar kepada Wartawan, Kemarin.
Disebutkannya, Seluruh laporan dan pembentukan APBD Tahun anggaran 2021 terfokus pada sektor pendidikan, kesehatan dan pemulihan ekonomi.
“Poin-poin atau pembahasannya tentu DPRD Jabar mengikuti alur, kami menyelesaikan dulu urusan wajib yaitu soal pendidikan, kesehatan, dan tentunya soal kesejahteraan,” ujarnya.
Politisi PKB Jabar ini menyebutkan, pada APBD tahun 2021 pihaknya mendorong Bantuan Pendidikan Menengah Universal (BPMU) bagi SMA sederajat Negeri maupun Swasta. BPMU adalah bantuan dari Pemprov yang diberikan untuk siswa di sekolah swasta yang kewenangannya meliputi SMA, SLB, SMK ditambah madrasah Aliyah.
“Alhamdulillah Negeri dapat Rp.1.200.000, swasta karena kekurangan dana baru dialokasikan sebesar Rp.700.000 per siswa,” pungkasnya. @herz