SUKABUMI, BEDAnews.com – Kabupaten Sukabumi merupakan daerah subur dan kaya potensi wisata alam, karenanya saat ini pemkab terus mendorong sektor pariwisata dan pertanian.
Hal itu diungkapkan Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami, saat menghadiri acara Silaturahmi dengan masyarakat di Kampung Ciangkrek Kecamatan Cikidang Sukabumi, yang digelar di Padepokan Yayasan Pendidikan Sekolah (YPSA) Abah Zahri, Sabtu (22/2/2020).
Kegiatan yang digagas oleh Padepokan Yayasan Pendidikan Sekolah Alam Abah Zahri Cikidang tersebut diawali dengan Penanaman Pohon Durian Duri Hitam oleh Bupati Sukabumi.
“Pengelolaan potensi pariwisata dan pertanian akan berdampak pada perekonomian masyarakat. Coba menggali potensi, manfaatkan sebagai peluang usaha. Sehingga, tidak ada lagi yang bekerja di pabrik,” ungkap Marwan Hamami.











