“Memang iya tempat ini jadi tempat wisata, bermain dan berolahraga masyarakat di sini. Bahkan murid-murid Sekolah Dasar di Rancamanyar berolahraga disini, karena sekolahnya tidak punya lapangan olahraga,” jelas perwira dari satuan kavaleri itu seraya terus menyusuri bantaran sungai dan memperlihatkan aneka tanaman dan sayuran.
“Besok kita panen perdana ikan dan sayuran, Mba. Panennya kita bagi ke masyarakat. Kita tentara hanya sementara di sini. Selanjutnya apa yang Kami kerjakan di sini Kami serahkan pengelolaannya ke pemerintah setempat dan masyarakat. Sesuai arahan pimpinan, Pangdam dan Kasdam III Siliwangi, agar masyarakat mau merawat Sungai Citarum, kita edukasi masyarakat terus menerus melalui sosialisasi program Citarum Harum seperti program ketahanan pangan dan pembuatan taman-taman,” ungkap Pamen senior ini.