Kritik yang saya sampaikan nantinya bersifat membangun, sebagai bentuk kepedulian serta upaya untuk memberikan masukan yang konstruktif bagi pemerintahan yang baru.
Dalam konteks ini, saya juga akan memberikan masukan dan informasi terkait kebijakan gubernur-gubernur terdahulu, mulai dari Sutiyoso, Fauzi Bowo, Joko Widodo, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Anies Rasyid Baswedan, hingga Pejabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono dan Teguh Setyabudi yang masih sangat penting dan relevan dengan kondisi saat ini.
Beberapa rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi DKI Jakarta yang belum dijalankan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga menjadi bagian penting yang akan saya sampaikan kepada Gubernur Pramono Anung. Sesuai ketentuan yang berlaku, jika rekomendasi BPK tersebut belum dilaksanakan, maka Pemprov atau Gubernur DKI Jakarta berikutnya tetap berkewajiban untuk menindaklanjutinya.