“Program pemerintah kesehatan gratis ini salah satunya bakal menjadi program Quickein presiden atau program cepat untuk mendapatkan hasil,” ujarnya.
“Program ini akan dilaksanakan secara bertahap, pada tahap awal, pemeriksaan kesehatan gratis akan dilakukan di Puskesmas dengan target menjangkau 60 juta orang pada 2025, dalam lima tahun ke depan, target program bisa melayani 200 juta warga Indonesia sebagai bagian dari upaya transformasi layanan kesehatan,” ungkapnya.
Usai mengikuti rakor, Sekda Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman mengatakan, pemerintah Kabupaten Sukabumi akan mempersiapkan pelaksanaan program pemeriksaan kesehatan gratis sebagaimana pesan Mendagri. “Program ini merupakan upaya pemerintah untuk capaian Indonesia Emas 20245, tentu kita akan segera melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait,” terangnya.