Polres Tasikmalaya Kota Polda Jabar bergerak cepat melakukan penyelidikan dengan menggali informasi dan melakukan olah TKP, karena tidak ditemukan identitas apapun pada diri korban.
Kerja keras Polisi akhirnya membuahkan hasil dan menemukan titik terang, korban diketahui bernama Vilan (15) warga Cimuncang, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya.
Saat dimonfirmasi Kapolres Tasikmalaya Kota Polda Jabar AKBP Aszhari Kurniawan, mengatakan, setelah melakukan penyelidikan dan olah TKP ulang yang dilakukan oleh Satgas Lima, ditemukan bukti-bukti dan keterangan saksi-saksi bahwa peristiwa di malam takbiran tersebut bukanlah korban kekerasan atau penganiayaan yang diduga dilakukan geng motor.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo mengapresiasi atas kerja keras dan kerja cepat Polres Tasikmalaya Kota Polda dalam menangani kasus tersebut.











