“Konsep ujian praktik ini juga berdasarkan hasil dari survei pimpinan Polri yang melaksanakan studi banding dengan negara-negara tetangga,” ungkapnya.
Selain itu, sosialisasi juga dilakukan kepada masyarakat umum dan pelajar dimana mereka juga akan mengikuti ujian praktik SIM yang sama saat akan melakukan penerbitan SIM C.
Kanit Regident menambahkan bahwa, ujian praktik dengan materi terbaru ini akan mulai dilaksanakan pada Senin (7/8). Ke depan akan terus dilakukan sosialisasi kepada masyarakat maupun komunitas otomotif yang lain tentang materi terbaru ujian praktik SIM.
“Kita akan terus lakukan sosialisasi perlunya membuat SIM. Terlebih materi ujian praktik sudah semakin mudah,” terangnya.
Sementara itu, Arif Umar, Tukang Ojek Pangkalan wisata di Masjid Agung Demak mengungkapkan bahwa, ujian praktik sekarang memudahkannya dalam mendapatkan Surat Izin Mengemudi.