PONOROGO || Bedanews.com – Guna menyukseskan Program Serapan Gabah (Sergab) para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 0802/Ponorogo terus melakukan pendampingan dan pengawalan serta sosialisasi kepada para petani di wilayah Desa binaan dengan tujuan para petani memahami terkait harga gabah yang telah diberikan oleh Pemerintah, Senin (24/03/2025).
Seperti yang dilakukan Koptu Suryanto, anggota Koramil Tipe C 0802/18 Sooko, Kodim 0802/Ponorogo yang menjadi Babisa Desa Bedoho, Kecamatan Sooko, Kabupaten Ponorogo dimana hari ini sedang melakukan pendampingan dan pengawalan sekaligus sosialisasi terkait harga gabah kepada petani di wilayah Desa binaan yang sedang memanen padi.
“Bapak Wahyu (Petani) yang ada di Dukuh Jetis ini merupakan salah satu warga yang ada di wilayah Desa binaan, saya selaku Babinsa Desa Bedoho yang hari ini sedang memanen padi di sawah milik sendiri,“ kata Koptu Suryanto.