TRENGGALEK || Bedanews.com – Kehangatan dan rasa kekeluargaan begitu terasa dalam kunjungan kerja Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A, ke Markas Kodim 0806/Trenggalek, Selasa (27/5/2025).
Kunjungan ini tak sekadar agenda resmi, melainkan wujud nyata kepedulian pimpinan terhadap prajurit, keluarga dan satuan di wilayahnya.
Didampingi oleh sang Istri, Ibu Vira Rudy Saladin, selaku Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya, kedatangan Pangdam disambut penuh kehangatan oleh Forkopimda Trenggalek dan jajaran Kodim. Suasana makin mengharukan saat siswa TK Kartika IV-27 dengan polos dan tulus mengalungkan bunga sebagai lambang penghormatan dan cinta dari generasi penerus kepada sosok pemimpin teladan.
Dalam arahannya, Pangdam memberikan pesan penting yang menyentuh aspek paling mendasar dalam kehidupan prajurit: kesehatan.