Mengharapkan perdamaian dan kehidupan normal di tanah Palestina sepertinya masih menjadi mimpi panjang tak berujung. Bagaimana tidak disaat umat muslim bersiap menyambut hari raya idul fitri 1442 H tahun ini, serangan roket dan pengeboman dilancarkan pasukan Israel meratakan belasan bangunan di Gaza termasuk tak ketinggalan pula komplek Masjidil Aqsha yang kerap menjadi sasaran serangan pasukan polisi Israel.
Perang roket dan tembakan antara militer Israel dan Hamas pun tak terhindarkan. Serangan dan pengeboman Israel selama 11 hari di Gaza menewaskan sedikitnya 248 warga Palestina, termasuk 66 anak-anak, dan membawa kerusakan luas ke wilayah yang sudah miskin itu. Di pihak Israel, 12 orang, termasuk dua anak, tewas. (cnbcindonesia.com/22/06/2021)












