PONOROGO || Bedanews.com – Dukuh Wotan, Desa Ngumpul, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo merupakan salah satu dukuh yang ada di wilayah Desa binaan Koptu Imam R, selaku Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Ngumpul, Kamis (0512/2024).
Hari ini Koptu Imam R. sedang berada di Dukuh Wotan dalam rangka membantu salah satu warga (Bapak Boyadi) yang sedang melaksanakan aktivitas penanaman jagung di tanah miliknya dengan luas lahan sekitar 0,3 Ha.
Dikatakan Babinsa Ngumpul bahwa, kegiatan pendampingan merupakan salah satu upaya untuk memotivasi petani guna meningkatkan hasil panen warga di desa binaan. “Hari ini saya bersama Bapak Boyadi yang tergabung dalam Kelompok Tani (Poktan) Tani Rukun membantu melakukan penanaman bibit jagung di lahan seluas 0,3 hektar,“ kata Koptu Imam R.