PONOROGO || Bedanews.com – Hubungan silaturahmi antara Karaton Kasunanan Surakarta Hadiningrat dan Pemerintah Kabupaten Ponorogo kembali terjalin. Itu terlihat dengan silaturahminya Sampeyan Dalem Ingkang Sinuhun Kanjeng Susuhunan Pakoe Boewono XIV (PB XIV), Kamis (25/12/2025).
Kedatangan PB XIV kali ini, didampingi Gusti Kanjeng Ratu Ageng Pakubuwono, G.K.R.P. Timoer Rumbai Kusuma Dewayani, KPA. Singonagoro dan KRMT. Pustokoningrat disambut hangat oleh Plt Bupati Ponorogo, Hj. Lisdyarita, S.H di Rumah Dinas Bupati, Pringgitan Ponorogo. Jajaran pejabat daerah, serta abdi dalem yang berada di Ponorogo turut menyambut antusias kunjungan bersejarah tersebut.
Dalam keterangannya kepada awak media, PB XIV menyampaikan bahwa, kunjungan ini menjadi lawatan pertamanya ke Ponorogo sejak pandemi melanda. Ia menekankan pentingnya menjaga kesinambungan silaturahmi agar dapat melahirkan hal-hal positif bagi kedua belah pihak.











