Seperti diketahui, soft launching Pos Bloc Medan dilakukan pada tanggal 29 Oktober 2022 yang dihadiri Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki dan Walikota Medan Bobby Nasution.
Selain berkeliling ke seluruh tenant Erick Thohir juga mengajak dialog warga Medan yang berkunjung ke Pos Bloc malam itu. Sejumlah masukan juga disampaikan kepada manajemen Pos Bloc dan Regional I Pos Indonesia Medan.
“Ada beberapa masukan yang disampaikan Pak Menteri BUMN setelah berkeliling Pos Bloc Medan. Semua sudah kami catat dan kami segera tindaklanjuti agar saat grand launching Februari nanti sudah selesai,” imbuh Agus Aribowo.**
Page 2 of 2