Oleh : A.Rusdiana
Pada awa tahun 2025, terdapat momen istimewa di mana 1 Januari bertepatan dengan 1 Rajab 1446 Hijriah. Menurut kalender Hijriah Indonesia terbitan Kementerian Agama RI, bulan Rajab 1446 H/2025 M akan jatuh pada Rabu, 1 Januari 2025. Kebetulan ini memberikan kesempatan bagi umat Islam untuk memulai tahun baru Masehi dengan semangat spiritual yang diperkuat oleh keutamaan bulan Rajab. Bulan ini, salah satu dari empat bulan haram dalam kalender Islam, adalah waktu yang penuh berkah dan menjadi kesempatan untuk meningkatkan kualitas ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Di antara bulan-bulan hijriah yang sangat dimuliakan dalam Islam adalah bulan Rajab, yaitu bulan ke-7 dengan perhitungan kalender bulan (qamariah).
Pertama: Bulan Rajab,terletak antara bulan Jumadil Akhir dan bulan Sya’ban. Bulan Rajab sebagaimana bulan Muharram termasuk bulan haram. Allah mendedikasikan bulan ini sebagai bulan agung dan mulia, agar umat Islam bisa mengambil manfaat dan kemuliaan yang ada di dalamnya, sebagaimana firman-Nya dalam Al-Qur’an: Artinya, “Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram.” (QS. At-Taubah[9]:36).