BANDUNG, BEDAnews – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung meminta ketegasan dari Pemerintah Kota Bandung terkait pengawasan ditundanya kenaikan tarif parkir off street atau parkir di luar badan jalan.
Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Bandung, Agus Gunawan menyebutkan, meski Pemkot Bandung telah memutuskan untuk menunda sementara kenaikan tarif parkir off street, tapi faktanya di beberapa tempat gedung parkir masih ada yang menggunakan harga terbaru.
“Tolong pengawasannya, kalau ditunda ya dari pengelola perparkiran harus dijalankan agar masyarakat juga (merasakan) sudah terjadi penurunan, jangan sampai ada tarif yang berbeda-beda,” kata Agus dalam Talkshow Obrolan Plus Solusi (OPSI) di Radio 107,5 PRFM News Channel, Kamis 26 Januari 2023.