INDRAMAYU – Bedanews.com – Partai Golkar Jawa Barat resmi mencopot Syaefudin dari jabatannya sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Indramayu.
Keputusan ini tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Nomor: SKEP-133/Golkar/IX/2024, yang diteken oleh Ketua DPD Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily dan Sekretaris MQ Iswara pada 4 September 2024.
Dalam SK tersebut, Syaefudin dilarang menggunakan atribut Partai Golkar dan tidak diperbolehkan mengatasnamakan partai berlambang pohon beringin dalam kampanye politiknya.
Sebagaimana diketahui, Syaefudin telah memutuskan untuk maju sebagai bakal calon Wakil Bupati Indramayu mendampingi Lucky Hakim pada Pilkada Indramayu 2024, tanpa dukungan resmi Partai Golkar.
DPP Partai Golkar telah memutuskan untuk berkoalisi dengan Partai Gerindra di Pilkada Indramayu 2024, mendukung pasangan Bambang Hermanto dan Kasan Basari sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati.