Jenal mengatakan, langkah BIN ini luar biasa dalam menjaga kesehatan warga dari ancaman virus Covid-19. Kendati covid sudah melandai namun BIN tetap konsisten dan tidak lengah mencegah covid mewabah. Dari hal itu terbukti para siswa SLTA di seputar Kecamatan Cidahu menyerbu gerai vaksinasi dari BIN Pos Daerah Sukabumi.
“Saya sangat mengapresiasi langkah yang dilakukan BIN. Para Siswa yang berada di wilayah Cidahu berbondong-bodong melakukan vaksinasi. Walaupun masyarakat dan sebagian petugas sudah lelah, namun BIN tak mau lengah. Terimakasih BIN terimakasih Presiden Jokowi. Semoga Indonesia Sehat, Indonesia Hebat segera terwujud,” ujar Camat Jenal.
Terkait Capaian Vaksinasi di wilayahnya, camat mengungkapkan capaian vaksinasi di wilayahnya mencapai angka tertinggi dibandingkan capaian rata rata-rata Kabupaten Sukabumi. Dosis ke 1 dan 2 umum juga pelajar mencapai lebih dari 100 persen. Sedangkan dosis 3 atau booster mendekati capaian 50 persen.











