Unifil Medal Parade merupakan penghargaan tertinggi dari PBB yang dianugerahkan kepada Pasukan Pemeliharaan Perdamaian yang telah berhasil melaksanakan tugas misi PBB selama lebih dari 90 hari berturut-turut atau lebih dengan sukses tanpa cacat.
Dari Kontingen Indonesia hadir dalam Medal Parade Malaysia, selain Dansatgas FHQSU XXVI-O1, juga nampak hadir Wadansatgas Indobatt (Indonesia Battalion) Letkol Inf Andika Suseno. Sementara itu, turut mendampingi Komandan Satgas antara lain: Kasipamops Mayor Czi Isa, Kasiminlog Mayor Arm Rio, Pasipers Kapten Arm Ferie, Perwira TOC Lettu Inf Reskiawan dan Pasipam Letda Czi Hanif.
Autentikasi : Penerangan Satgas FHQSU XXVI-O1