KAB. BANDUNG || bedanews.com — Mendapat dukungan penuh dari 50 ribu orang buruh perkebunan, Dr. Uben Yunara Dasa Priatna, S.H., M.H., siap tandang makalangan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 nanti.
Sosok Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati Bandung itu, dikatakan Tokoh Perkebunan Kabupaten Bandung, Dana Adhikarya, bahwa Kang Uben merupakan sosok yang peduli dengan kehidupan buruh masa depan buruh.
Dana menegaskan, ia beserta puluhan ribu buruh sepakat memberikan dukungan penuh kepada Kang Uben untuk maju di Pilkada serentak nanti, dan bisa menduduki posisi sebagai Bupati/Wakil Bupati Bandung.
Ketika ditanyakan dari aspek elektabilitas, kapabilitas, dan popularitas Kang Uben, sehingga para buruh perkebunan memilihnya, Dana menjelaskan, tentunya hal itu berkaitan langsung dengan kerja Kang Uben yang selama ini perhatiannya terhadap buruh sangat signifikan.
“Kami menyatakan penuh keikhlasan hati memberikan dukungan sepenuhnya untuk Kang Uben demi masa depan hidup kaum buruh juga Kabupaten Bandung yang lebih baik lagi,” katanya melalui telepon, Senin 3 Juni 2024.
Atas dukungan itu, Kang Uben menyatakan sangat terharu dan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada kaum buruh yang berkeinginan dirinya biaa menjadi “Bapak” bagi mereka. “Ini adalah doa yang sangat bagus bagi saya, semoga saja harapan mereka bisa terwujud dengan ridho Alloh SWT, saya bisa menjadi Bupati/Wakil Bupati Bandung,” ujar Uben saat ditemui di Parken Kabupaten Bandung.
Lebih lanjut Uben menuturkan, memang dasar dari keinginannya mencalonkan diri karena merasa prihatin dengan kehidupan para buruh. Termasuk masa depan buruh yang dipersepsikannya kurang sejahtera untuk saat ini. Tentunya kenyataan itu menjadi beban psikologis bagi dirinya.
Apalagi saat ini ia masih sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat KSPSI, jelas prioritasnya adalah bagaimana kaum buruh bisa hidup lebih baik dan menggapai kesejahteraan seperti yang diharapkannya.
“Saya baru melangkah, doa dan dukungan saya minta dari masyarakat juga kaum buruh. Bersama kita menuju kehidupan yang lebih baik,” pungkasnya.***