Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan pelatihan ini dilakukan sebagai wujud kepedulian bank bjb terhadap para pelaku UMKM. Peningkatan kapasitas pengetahuan para pelaku usaha dinilai penting terutama untuk menghadapi cakrawala usaha baru yang mengalami sejumlah pergeseran sebagai dampak situasi pandemi COVID-19.
“Pandemi COVID-19 telah sedemikian rupa memberikan pengaruh pada dunia bisnis di berbagai level dan sektor. Karena itu, perlu ada pembaruan paradigma dan strategi dalam menghadapi cakrawala usaha khususnya di masa adaptasi kebiasaan baru (AKB) agar hasil lebih optimal dapat diperoleh,” kata Widi.
Dalam pelatihan itu, Coach Haris memaparkan peran penting merek dagang dalam yang berfungsi untuk membentuk nilai, citra positif produk atau usaha yang dibangun. Merek dagang juga berfungsi sebagai alat komunikasi dasar agar produk dapat dikenali konsumen.