BEDAnews, Garut
Bupati Garut H. Aceng H.M. Fikri, menerima piagam penghargaan Laporan Hasil Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Intansi Pemerintah (SAKIP) Provinsi dan Kabupatan/Kota Tahun 2011 dari Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI, Azwar Abubakar belum lama ini di Ruang Serba Guna Lantai 1 Kementrian PAN dan RB, Jakarta Selatan.
“Saya tidak menyangka diundang Menpan,” kata Bupati Garut H. Aceng H.M. Fikri yang di temui di sela-sela pemotretan pembuatan e-KTP di Kantor Kecamatan Garut Kota, pecan lalu.
Masuknya Kabupaten Garut dengan meraih predikat CC (Cukup Baik/Memadai) pada Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Intansi Pemerintah Provinsi dan Kabupatan/Kota Tahun 2011, tentunya merupakan sebuah prestasi yang patut dikedepankan.