KAB. BANDUNG | bedanews.com — Dengan kegiata ini, Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Bandung H. Yanto Setianto, mengharapkan masyarakat bisa memanfaatkannya dengan menyampaikan semua aspirasinya tanpa harus merasa ragu.
Legislator dari Fraksi Golkar itu, menambahkan, konstituen bisa menyampaikan langsung atau menulis di lembaran yang sudah dibagikan tadi saat mengisi buku tamu kehadiran, “Semua yang disampaikan akan saya perjuangkan sesuai dengan kemampuan,” katanya saat melaksanakan Reses Anggota DPRD Kabupaten Bandung Masa Sidang I Tahun 2022, di Desa Margahayu Tengah Kecamatan Margahayu, Jum’at, 4 November 2022.
Yanto juga menerima ucapan terima kasih dari Kepala Desa Margahayu Tengah, Asep Zaenal Mahmud, karena berkenan menyelenggarakan kegiatan reses di desanya. Menurut hal itu sangat memotivasi masyarakatnya untuk bisa menghadiri kegiatan reses yang sekarang dilaksanakan.
Asep meminta kepada masyarakat atau konstituen yang hadir sekarang bisa leluasa menyampaikan semua.aspirasinya tanpa sungkan. Dengan demikian akan diketahui secara signifikan bagaimana situasi dan kondisi diwilayahnya.
Menerima sapaan hangat dari Kepala Desa, Yanto membalas ucapan itu dengan turut berterima kasih pula atas fasilitas yang disediakan, “Termasuk para konstituen yang berkeinginan bersilaturahmi untuk mempererat kebersamaan,” katanya.
Sebab setiap aspirasi yang diterima itu merupakan hal yang perlu ditindaklanjuti, baik itu masalah infrastruktur, perekonomian, sosial, pendidikan, dan ketenagakerjaan, itu semua merupakan kewajibannya untuk mewadahi dan menyerapnya.
Selanjutnya semua aspirasi itu dijusyawarahkan, setelah selesai baru diberikan ke Pemkab Bandung untuk di evaluasi juga verifikasi. “Mudah-mudahan saja setiap aspirasi yang masuk bisa terwujud,” ujarnya.
Sebelum menutup kegiatan reses, Yanto menegaskan di semua undangan, bahwa ia akan meminta Pemkab Bandung untuk memprioritaskan kepentingan masyarakat. Agar masyarakat bisa merasa nyaman dan aman.***












