TULUNGAGUNG || Bedanews.com – Dalam rangka mendukung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Tahun Anggaran 2025, Kodim 0807/Tulungagung melakukan pembangunan rumah pompa untuk sumur bor di tiga lokasi berbeda, yaitu Desa Bulus, Kecamatan Bandung, Desa Mojosari, Kecamatan Kauman, dan Desa Babadan, Kecamatan Karangrejo. Meskipun lokasi utama TMMD berada di Desa Nglurup, pelaksanaan pembangunan sumur bor dilakukan di luar Desa tersebut.
Kegiatan ini merupakan bagian dari sasaran fisik TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan akses air bersih bagi masyarakat setempat, Senin (10/03/2025).
Pembangunan rumah pompa ini melibatkan personel TNI dan warga desa setempat yang bahu-membahu dalam pengerjaan proyek ini. Rumah pompa sumur bor ini dirancang agar mampu menyediakan pasokan air secara berkelanjutan guna memenuhi kebutuhan warga, baik untuk keperluan rumah tangga maupun pertanian.