“Masyarakat menyambut baik kedatangan kami, ini merupakan kehormatan kepada Satgas untuk dapat menghadiri musyawarah yang menentukan kebijakan-kebijakan guna kemajuan pembangunan Kampung,” tambah Danpos Tatakra.
Musyawarah warga yang dipimpin oleh Kepala Kampung Tatakra membahas rencana pembangunan Kampung untuk kemajuan dan kemakmuran masyarakat Kampung Tatakra agar lebih sejahtera. Dengan salah satu kesepakatan secara bersama-sama menjaga keamanan guna mengantisipasi ganguan keamanan.
Sementara itu, Celsius Ball (56) Kepala Kampung Tatakra yang didampingi Ondo Api, Wakil Kepala Adat dan para Kepala Suku mengucapkan terimakasih kepada Satgas yang telah hadir dan siap menjaga keamanan serta ketertiban guna terciptanya kedamaian dan ketentraman Kampung Tatakra. “Sa ucapkan terimakasih kepada bapa TNI yang telah berkenan hadir serta dengan penuh tanggung jawab menjaga dan melayani masyarakat Kampung Tatakra dengan baik, semoga Tuhan selalu memberkati,” ucapnya.