“Insyaallah dengan syafaat Alquran kita akan diberikan kemudahan oleh Allah dalam menyelesaikan permasalahan di Kota Bandung,” ucapnya.
Untuk itu, Oded pun berharap tadarus Alquran ini bisa terus dilaksanakan, tidak hanya di saat pandemi covid-19.
“Mudah-mudahan upaya kita setiap hari Jumat tadarus Alquran. Selain menambah ilmu pengetahuan tentang Alquran, juga bisa meningkatkan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” tuturnya.
“Acara ini harus terus dilanjutkan meskipun pandemi tidak ada. Karena ini sebuah wasilah yang luar biasa. Memberikan kesempatan kepada ASN untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT melalui interaksi dengan Alquran,” harapnya.
Sedangkan Kepala Bagian Kesra, Momon Imron menyatakan, tadarus Alquran akan berlanjut meski masa PPKM Darurat sudah tidak berlaku.