Hasil Rakernis 2024 ini, seyogianya merefleksikan capaian kinerja Kejaksaan dalam menjalankan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024 dan Prioritas Nasional Pemerintah tahun 2024 serta Rancangan Teknokratik RPJMN 2025-2029 dan RPJPN 2025-2045 menuju Indonesia Emas 2045.
Selain mengevaluasi capaian kinerja dan realisasi anggaran, Rakernis juga membahas isu strategis yang saat ini menjadi permasalahan krusial yang perlu dibahas dan ditindaklanjuti bersama oleh masing-masing bidang/badan, yang selanjutnya hasil pembahasan tersebut akan diwujudkan ke dalam bentuk rekomendasi.
Berdasarkan catatan dan rekomendasi hasil kegiatan Rakernis setiap bidang/badan, Jaksa Agung menyampaikan beberapa arahan sebagai berikut:
Pertama, strategi optimalisasi realisasi anggaran dan capaian kinerja Bidang/Badan yang masih diperlukan langkah-langkah percepatan dalam penyerapan anggarannya.












