Terkait dengan pencapaian hasil tersebut, Ketua umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI), Letjen TNI (Purn) H.M Thamrin Marzuki mengucapkan selamat dan meminta para pelatih dan atlet untuk terus melakukan evaluasi terhadap hasil pertandingan.
“Ini catatan yang positif, karena baru kali ini para atlet kyorugi tampil kembali setelah dua tahun tidak bertanding karena pandemi,” ujar Thamrin melalui keterangan tertulis, Sabtu (2/4).
Ketua Umum meminta para atlet terus bersemangat dan menjaga kondisi fisik serta penampilan hingga perhelatan Sea Games nanti.
“Harus bekerja keras lagi agar tampil lebih maksimal, karena dilihat dari penampilan mereka, seperti yang disampaikan pelatih, mereka belum tampil dalam kemampuan terbaiknya,” imbuh Ketua Umum.