“Kami melihat bahwa program ini berjalan dengan baik dan mendapat sambutan positif dari warga. Sinergi antara TNI dan masyarakat sangat penting untuk keberhasilan pembangunan di daerah ini,” ujarnya.
Sementara itu, Komandan Kodim 0112/Sabang, Letkol Kav Edi Purwanto, S.I.P., menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengawal jalannya TMMD ke-123 hingga selesai sesuai dengan target yang telah ditetapkan.
“Kami berkomitmen untuk menyelesaikan program ini tepat waktu dan memberikan hasil yang maksimal bagi masyarakat,” kata Dandim.
Sebagai bagian dari program TMMD, Tim Wasev dan Kodim 0112/Sabang juga menyalurkan paket bantuan kepada warga kurang mampu serta anak-anak yang mengalami stunting di wilayah sasaran TMMD.
Bantuan yang diberikan berupa paket sembako serta makanan tambahan (PMT) guna mendukung pemenuhan gizi anak-anak dan meningkatkan kesejahteraan keluarga yang membutuhkan.