“Keberhasilan ini merupakan buah dari dedikasi dan semangat juang para atlet serta pelatih. Kami sangat bangga bisa mengibarkan bendera dan mengharumkan nama Indonesia di pentas internasional,” ujarnya.
Capaian gemilang ini tidak hanya memperlihatkan kemampuan atlet nasional dalam bersaing di tingkat internasional, tetapi juga mencerminkan komitmen dan dukungan penuh dari TNI serta berbagai pihak terkait. Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi generasi muda untuk berprestasi di bidang olahraga, khususnya taekwondo.
Page 2 of 2












