Dalam sambutannya, Cellica Nurrachadiana menjelaskan bahwa program Makan Bergizi Gratis merupakan bukti nyata kepedulian pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto terhadap kesejahteraan rakyat.
Mulai dari aspek kesehatan hingga pemenuhan gizi masyarakat, menjadi perhatian utama pemerintah saat ini.
“Pemerintah kita saat ini, di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Prabowo Subianto, sangat serius memperhatikan rakyatnya. Persoalan kesehatan, kesejahteraan, hingga asupan gizi, semua masuk dalam program prioritas nasional,” ujar Cellica.
Sebagai anggota Komisi IX DPR RI yang membidangi kesehatan, kesejahteraan rakyat, dan ketenagakerjaan, Cellica menyatakan dukungannya terhadap program ini.
“Saya mendukung penuh program Makan Bergizi Gratis ini, terutama bagi anak sekolah, ibu hamil, dan bayi. Program ini tidak hanya sekadar menambah asupan gizi, tetapi juga membantu masyarakat kurang mampu mendapatkan makanan bergizi, sekaligus membangun sumber daya manusia Indonesia yang unggul dan berkualitas menuju Indonesia Emas 2045,” jelasnya.