BANDUNG, BEDAnews – Reuni Akbar 50 Tahun Softball Baseball Jawa Barat berlangsung sukses dan meriah.
Dihadiri ratusan atlet Softball era 1970 – 2020, di Lapang Softball Lodaya Minggu (20/11/2022).
Reuni Akbar dikomando Nora Sri Hapsari mantan Pemain Nasional, beserta sejumlah atlet Softball yang cinta dan dedikasinya pada dunia Softball tidak diragukan lagi, seperti Tien Sunarya, Wiana Sundari, Wati Tarso, Sri Tarso dan puluhan lainnya yang turut bikin sukses Gebyar Reuni 50 Tahun .
Menurut Nora Reuni akbar digagas sebagai upaya mengembalikan prestasi Softball Jawa Barat yang sudah lama terpuruk.
Dalam dua gelaran terakhir PON, tim Softball Jabar gagal meraih medali. Maka sekaranglah saatnya menyamakan frekuensi mengembalikan kejayaan Softball Jabar untuk mencapai target juara di PON XXI Tahun 2024, jelasnya.